Berawal saat kami sedang di AEON Mall Jakarta Garden City (JCG), kami melewati sebuah playground atau kolam mandi bola yang bernuansa serba kuning dan Aksara minta main di situ. Akhirnya kami menghampiri tempat tersebut, ternyata sedang ada promo Natal, yaitu membayar Rp 200.000 untuk 6 jam. Hah mandi bola doang 6 jam? Gila aja, emang nggak bosen? Kenapa aku ambil promo ini? Yuk baca sampai selesai ya.
Sebelum membahas tentang promo dan harganya, sebelumnya aku akan sampaikan dulu bahwa Jolly Field Play Pit ini adalah bagian dari Zoo Moov, itu loh, mobil-mobilan bentuk binatang yang bisa keliling mall, kalian yang suka ngemall pasti pernah lihat kan?.
Sedangkan Jolly Fields sendiri adalah kolam mandi bola yag di dalamnya terdapat perosotan, rumah-rumahan dan mainan lainnya. Sebenarnya tempat seperti ini banyak kita temui dimana-mana ya, namun sistem membernya yang membuat aku tertarik untuk jadi member di sini, keuntungannya yaitu:
- Jumlah waktu yang dimiliki tidak harus dihabiskan hari itu juga
- Sisa waktu dapat digunakan kembali kapanpun di seluruh Jolly Fields by Zoo Moov di Indonesia
- Tidak ada batasan waktu kadaluarsa
Jadi, aku membayar sebesar Rp 200.000 untuk 6 jam bermain. Kebetulan saat itu aku bawa 2 anak, Aksara dan Amanda (anak pengasuhnya Aksara). Mereka berdua bermain masing-masing 30 menit jadi total waktunya adalah 60 menit atau 1 jam.
Nah, sisa 5 jam ini aku pakai di tempat lain, di Summarecon Mall Bekasi (SMB) misalnya, ini juga alasan kenapa aku mau jadi member, karena ada juga di SMB, kebetulan kami sering ke SMB juga, jadi tidak harus ke AEON JGC terus kalau mau bermain mandi bola.
Rata-rata Aksara kalau bermain sendiri hanya 30 menitan (tapi pernah juga sampai 75 menit), jadi total waktu 6 jam bisa dipakai berkali-kali. Oh iya, harga tersebut sudah termasuk 1 pendamping ya.
Saat bermain wajib menggunakan kaos kaki, jika tidak membawa kaos kaki bisa membeli di kasir sebesar Rp 10.000 ukuran anak dan dewasa karena pendampingnya juga wajib menggunakan kaos kaki.
Untuk tempat dan fasilitasnya sendiri aku lebih suka outlet SMB karena lebih luas, tempat duduk untuk menunggu juga lebih banyak. Ada meja dan kursi untuk mewarnai, di sana disediakan pensil warna dan kertas gambar, jadi kalau anak-anak bosan bermain mandi bola, bisa istirahat dulu dengan mewarnai atau manggambar. Oh iya, selama pandemi, kapasitas masuk ke dalam kolam mandi bola hanya 35%.
Aksara sangat suka bermain di Jolly Fields, naik turun perosotan dan memasukkan bola ke pipa bagus untuk perkembangan motoriknya. Aku dan pak suami bergantian mendampingi Aksara di kolam mandi bola.
Sayangnya setelah keluar dari bak mandi bola, di SMB aku dan pak suami merasa agak gatal-gatal di kulit. Jadi kalau pulang, sampai rumah pasti kami langsung mandi. Mungkin karena bolanya kotor, dipakai terus tapi tidak pernah dibersihkan, harusnya rutin di semprot uap kali ya buat membunuh kuman yang menempel di bola dan mainnya lainnya hehehe, kemauan customer memang banyak haha.
Tapi ini hanya outlet SMB ya, kalau outlet di AEON JGC kami nggak pernah merasakan gatal setelah bermain mandi bola. Mungkin karena lebih sepi pengunjung jadi bolanya nggak terlalu kotor.
So far play ground kolam mandi bola murah meriah ini masih jadi favorit Aksara kalau ke ngemall. Semoga ke depannya kolam mandi bolanya bisa disemprot uap untuk membunuh kuman dan menempel, jadi customer juga tetap nyaman bermain di sini. Thank you for reading, see you on my next post.