Walaupun kemungkinan kerugian dari bermain saham sendiri terbilang cukup besar, tetap saja saham menjadi instrumen investasi yang digandrungi dari tahun ke tahun.
Belakangan ini muncul gerakan yang dimotori BEI soal bagaimana cara menabung saham. Cara ini diyakini bisa membantu investor, khususnya ritel, untuk terjun ke dalam bursa saham dan meraup keuntungan.
Namun sebelum terjun ke menabung saham, alangkah lebih baik Anda belajar bagaimana menabung saham yang benar dan aman.
Berikut ini adalah langkah-langkah Menabung atau Investasi Saham yang Benar
1. Membuka Rekening Bank
Hal pertama yang bisa anda lakukan untuk memulai investasi saham adalah dengan membuka rekening bank. Ada banyak pilihan rekening bank yang bisa anda gunakan sebagai sarana investasi seperti bank BRI, BNI, MANDIRI, BCA dan lain sebagainya.
Memiliki rekening bank adalah kewajiban dari setiap investor, karena untuk melakukan investasi sendiri pada dasarnya tidak bisa dilakukan secara langsung dari person to person melainkan memiliki skema khusus yang memudahkan investor untuk membeli produk saham dari emiten yang bersangkutan.
2. Buka Rekening Sekuritas
Daftar Sekuritas Terbaik bisa baca disini.
Pastikan untuk memiliki bank yang benar-benar terpercaya dalam hal ini seperti bca sekuritas, bri sekuritas, mandiri sekuritas dan lain sebagainya.
3. Keuntungan atau Dividen
Dividen sendiri merupakan keuntungan berupa kenaikan harga saham yang secara langsung yang dibedakan menjadi dua jenis yaitu dividen tunai dan saham.
Dividen tunai adalah keuntungan yang langsung diberikan secara tunai dari harga saham per lembar yang anda miliki, sedangkan untuk dividen saham adalah perusahaan akan memberikan tambahan lembar saham untuk sehingga terjadi penambahan kepemilikan saham secara otomatis.
4. Kuasai Analisa Saham dan Emiten
Analisa fundamental saham adalah salah satu yang penting Anda kuasai untuk bisa melakukan investasi saham dengan baik.
Kesimpulan